You are currently viewing Raih Juara I Lomba Bertutur Tingkat Kota, Danesya Auliawati Siswa SDN 22 Wakili Pangkalpinang Di Tingkat Provinsi

Raih Juara I Lomba Bertutur Tingkat Kota, Danesya Auliawati Siswa SDN 22 Wakili Pangkalpinang Di Tingkat Provinsi

PANGKALPINANG – Danesya Auliawati, Siswa SDN 22 Kota Pangkalpinang berhasil meraih Juara 1 dalam Lomba Bertutur Cerita Rakyat yang diselenggarakan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Pangkalpinang, Rabu (31/5).

Atas keberhasilannya tersebut, Danesya berhak mewakili Kota Pangkalpinang dalam Lomba Bertutur Cerita Rakyat tingkat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung yang akan digelar pada Juni Mendatang.

Lomba Bertutur Cerita Rakyat di Perpustakaan Umum Kota Pangkalpinang tersebut diikuti oleh beberapa siswa dari sekolah-sekolah dasar yang ada di Kota Pangkalpinang. Danesya Auliawati dengan membawa cerita Keramat Pinang Gading berhasil mengungguli pesaing terdekatnya yakni Amelsa Fitri Herliani dari SDN 24 yang membawa cerita Putri Mayang. Sedangkan Muhammad Alfi Riski dari SDN 29 yang membawa cerita Kemingking dan Parang Bertuah serta Margheisha Asha Wajala yang membawa cerita Keramat Pinang Gading dari SDN 60. Kedua nama terakhir tersebut menjadi juara III dan Harapan I.

Perolehan nilai para peserta tersebut cukup ketat. Danesya yang berhasil menjadi pemenang mengoleksi total nilai 1.019, Amelsa Fitri Herliani mengikuti di belakangnya dengan perolehan nilai 959, lalu diikuti Muhammad Alfi Riski dengan nilai 875 serta Margheisha Asha Wajala yang mengumpulkan nilai 794.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Dr. Hj. Eti Fahriaty, S.Pd.I, M.Pd bersama Kepala Bidang Perpustakaan Nurledi, SP serta Fungsional Analis Kebijakan Rico Ariputra yang menjadi Juri pada lomba tersebut mengatakan, pihaknya terus berkomitmen untuk mengembangkan budaya literasi di tingkat Kota Pangkalpinang. Maka dari itu, dengan segala keterbatasan, pihaknya tetap menyelenggarakan Lomba Bertutur Cerita Rakyat Tahun 2023 dengan harapan dapat menjaring bibit-bibit penutur berbakat yang dapat mewakili serta mengharumkan nama Kota Pangkalpinang di kancah provinsi hingga nasional.

“Kita terus mendorong pihak sekolah, terutama guru-guru pendamping untuk terus mengembangkan kreativitas para siswa. Sebab kita tahu, kemampuan dan bakat anak-anak ini bermacam-macam. Guru-guru lah yang punya tugas untuk mengarahkan mereka. Maka dari itu, kami mengimbau agar pihak sekolah dapat menyelenggarakan kegiatan-kegiatan kurikuler di sekolah di luar jam belajar. Untuk berliterasi, ayo, pihak sekolah terus bekali siswa-siswa kita baik dengan bertutur, membaca kreatif, read aloud atau membaca nyaring, menulis dan sebagainya,” ungkap Hj. Eti.

Selain itu, ia juga menekankan agar siapapun yang mewakili Kota Pangkalpinang dalam lomba tingkat provinsi agar dapat mempersiapkan diri secara optimal. Ia juga menginstruksikan agar jajarannya untuk dapat terus mendampingi dan memberi supervisi kepada peserta baik dalam hal penampilan, teknik maupun aspek pendukung lainnya.

“Kita sebagai Ibu Kota Provinsi Kepulauan Bangka Belitung tentu menginginkan agar bisa berbuat banyak pada lomba tingkat provinsi mendatang. Sebab kita ingin hasil yang maksimal. Apalagi orang kalau sudah dengar perwakilan Pangkalpinang, tentu sedikit banyak mereka berfikir tentu akan sulit bersaing. Nah, di momen itulah, kita harus bisa tunjukkan bahwa siswa perwakilan Kota Pangkalpinang layak bersaing dan menjadi pemenang,” tegas Hj. Eti. (*)

disadur dari https://dispersip.pangkalpinangkota.go.id/raih-juara-i-lomba-bertutur-tingkat-kota-danesya-auliawati-siswa-sdn-22-wakili-pangkalpinang-di-tingkat-provinsi/

Tinggalkan Balasan